Rabu, 24 April 2013

Sejarah dan Kelebihan Facebook



Facebook, siapa sih yang ga kenal social network satu ini? Dari bocah sampai orang tua, dari tukang becak sampai yang jabatannya menteri pun menggunakan social network ini. Saking populernya di Indonesia Facebook merupakan yang paling banyak dikunjungi (alexa). Dan Indonesia merupakan pengguna facebook terbesar ke 4 di dunia setelah Amerika, India dan Brazil. Tapi, tahu ga sih siapa yang membuat web keren bin canggih ini?



Sejarah
Mark Zuckerberg
Mark Zuckerberg menciptakan Facemash, pendahulu Facebook, tanggal 28 Oktober 2003 ketika berada di Harvard sebagai mahasiswa tahun kedua. Menurut The Harvard Crimson, situs ini mirip dengan Hot or Not, dan menggunakan "foto yang diperoleh dari Facebook (buku wajah) daring di sembilan asrama, menempatkan dua foto berdampingan pada satu waktu dan meminta pengguna memilih yang mana yang paling seksi".
Untuk menyelesaikannya, Zuckerberg meretas ke bagian jaringan komputer Harvard yang dilindungi dan menyalin gambar-gambar ID pribadi asrama. Harvard pada waktu itu tidak memiliki "buku wajah" (direktori berisi foto dan informasi dasar) mahasiswa. Facemash menarik 450 pengunjung dan 22.000 tampilan foto pada empat jam pertama mengudara. Situs ini langsung diteruskan ke beberapa server grup kampus, namun dimatikan beberapa hari kemudian oleh administrasi Harvard. Zuckerberg dihukum karena menembus keamanan kampus, melanggar hak cipta, dan melanggar privasi individu, dan terancam dikeluarkan. Namun, hukuman tersebut dibatalkan. Zuckerberg memperluas proyek awalnya ini pada semester tersebut dengan membuat peralatan studi sosial untuk menghadapi ujian finalsejarah seni, dengan mengunggah 500 lukisan Augusta ke situs webnya, dengan satu gambar per halaman disertai kotak komentar. Ia membuka situs tersebut kepada teman sekelasnya, dan mereka mulai saling berbagi catatan. Pada semester berikutnya, Zuckerberg mulai menulis kode untuk situs web baru pada Januari 2004. Ia terinspirasi, katanya, oleh editorial The Harvard Crimson tentang insiden Facemash. Pada 4 Februari 2004, Zuckerberg meluncurkan "The Facebook" yang awalnya berada di situs web TheFacebook.com. Enam hari setelah situs ini diluncurkan, tiga senior Harvard, Cameron Winklevoss, Tyler Winklevoss, dan Divya Narendra, menuduh Zuckerberg sengaja mengalihkan mereka agar mereka percaya ia membantu mereka membuat jejaring sosial bernama HarvardConnection.com, sementara ia menggunakan ide mereka untuk membuat sebuah produk saingan. Ketiganya mengeluh kepada Harvard Crimson, dan surat kabar ini memulai sebuah investigasi. Tiga senior tersebut mengajukan tuntutan hukum terhadap Zuckerberg yang akhirnya diselesaikan.
Keanggotaan awalnya dibatasi kepada mahasiswa  Harvard College saja, dan pada bulan pertama, lebih dari setengah mahasiswa sarjana di Harvard terdaftar di situs ini. Eduardo Saverin (pebisnis), Dustin Moskovitz (programer), Andrew McCollum (seniman grafis), dan Chris Hughes segera bergabung dengan Zuckerberg untuk membantu mempromosikan situs web ini. Bulan Maret 2004, Facebook memperluas diri ke StanfordColumbia, dan Yale. Situs ini kemudian dibuka ke sekolah Ivy League lain, Universitas BostonUniversitas New YorkMIT, dan secara perlahan beberapa universitas di Kanada dan Amerika Serikat.
"You don't GET TO 500 MILLION FRIENDS without making A FEW ENEMIES."
Facebook diinkorporasikan pada musim panas 2004, dan pengusaha Sean Parker, yang sering memberi saran kepada Zuckerberg, diangkat sebagai presiden perusahaan. Bulan Juni 2004, Facebook memindahkan pusat operasinya ke Palo Alto, California. Perusahaan ini menerima investasi pertamanya pada bulan itu dari pendiri pendamping PayPal, Peter Thiel. Perusahaan ini menghapus The dari namanya setelah membeli nama ranah facebook.com pada tahun 2005 dengan nilai $200.000.
Pada 24 Oktober 2007, Microsoft mengumumkan bahwa mereka telah membeli 1,6% saham Facebook senilai $240 juta, sehingga memberikan Facebook nilai sebesar $15 milyar. Pembelian oleh Microsoft ini meliputi hak mereka untuk menempatkan iklan internasional di Facebook. Bulan Oktober 2008, Facebook mengumumkan bahwa mereka akan membuka kantor pusat internasional di Dublin, Irlandia. Bulan September 2009, Facebook mengatakan bahwa mereka mengalami arus kas positif untuk pertama kalinya. Bulan November 2010, menurut SecondMarket Inc., sebuah bursa saham perusahaan swasta, nilai Facebook mencapai $41 milyar (mengalahkan eBay secara tipis) dan menjadi perusahaan web terbesar ketiga di AS setelah Google dan Amazon. Facebook telah diincar sebagai kandidat berpotensi untuk penawaran umum perdana pada 2013.Facebook meluncurkan versi sekolah menengah atas pada September 2005 yang dianggap Zuckerberg sebagai tahap logis selanjutnya. Pada waktu itu, jaringan sekolah menengah membutuhkan undangan untuk bergabung. Facebook kemudian memperluas persyaratan keanggotaannya kepada karyawan dari sejumlah perusahaan, termasuk Apple Inc. dan Microsoft. Facebook kemudian dibuka tanggal 26 September 2006 kepada setiap orang yang berusia 13 tahun dan ke atas dengan alamat surel yang sah. Anda juga bisa menikmati sejarah facebook ini melalui sebuah film, The Social Network (2010). Film tersebut menceritakan sejarah Facebook.
Konsep
“Facebook adalah sarana sosial yang menghubungkan orang-orang dengan teman dan rekan mereka lainnya yang bekerja, belajar, dan hidup di sekitar mereka. Orang-orang menggunakan Facebook untuk menjaga hubungan dengan teman, bertukar foto tanpa batas, mengirim tautan dan video, dan mengetahui lebih jauh tentang orang-orang yang mereka temui.” Menurut pengertian tersebut bisa diketahui facebook ini menggunakan konsep bersosialisasi di dunia maya, ya....mulai dari update status, komen di status orang, upload foto, video, berinteraksi dengan orang lain. Dan layaknya bersosialisasi di dunia nyata pengguna facebook juga dapat berkomunikasi dengan teman dan pengguna lainnya melalui pesan pribadi atau umum di fitur chatting.

Teknologi
Menurut wikipedia Facebook dibuat menggunakan bahasa pemrograman C++ dan PHP. Dengan menggunakan bahsa tersebut Mark dan para karyawannya berhasil membuat Facebook yang kaya akan fitur ini, seperti adanya fitur status dimana kita bisa mengupdate apa yang sedang/pikirkan, fitur wall dimana kita bisa melihat aktivitas teman kita, chat dimana kita bisa mengobrol dengan kerabat secara individual atau secara beramai-ramai, ada juga fitur game untuk menghilangkan kejenuhan, fitur grup dimana kita bisa saling berinteraksi dengan orang-orang yang sehobi dengan kita, dan masih banyak lagi fitur-fitur pada Facebook yang lainnya. Bagaimana dengan softwarenya? Nih, daftar software yang digunakan oleh Facebook :

1. Memcached

Memcached saat ini menjadi salah satu perangkat lunak paling terkenal di internet. Ia merupakan sistem caching memori terdistribusi yang digunakan Facebook (dan banyak situs lainnya) sebagai lapisan caching antara server web dan server MySQL (karena akses database relatif lambat).

Selama bertahun-tahun, Facebook telah berkali-kali melakukan optimasi pada memcached dan perangkat lunak sekitarnya (seperti mengoptimalkan penumpukan jaringan).

Facebook menjalankan ribuan server memcached dengan puluhan terabyte data cache pada satu titik waktu. Kemungkinan ini merupakan instalasi memcached terbesar di dunia.
2. HipHop for PHP

PHP, sebagai scripting language, relatif lambat bila dibandingkan dengan kode yang berjalan secara native di server. HipHop mengubah PHP menjadi kode C++ yang kemudian dapat dikompilasi untuk menghasilkan performa yang lebih baik.

Hal ini telah memungkinkan Facebook untuk mengoptimalkan server webnya karena ia sangat bergantung pada PHP untuk melayani konten.

Sebuah tim kecil engineer (awalnya hanya tiga orang) di Facebook menghabiskan 18 bulan mengembangkan HipHop, dan sekarang telah di produksi.
3. Haystack

Haystack adalah sistem penyimpanan/pencarian foto berkinerja tinggi pada Facebook (Sesungguhnya Haystack adalah sebuah penyimpanan object, sehingga tidak menyimpan foto). Ia mengerjakan kerja berat, ada lebih dari 20 miliar foto yang diunggah di Facebook, dan masing-masing disimpan dalam empat resolusi yang berbeda, menghasilkan lebih dari 80 miliar foto.

Dan hal tersebut bukan hanya tentang kemampuan menangani miliaran foto, kinerja juga sangatlah penting. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Facebook melayani sekitar 1,2 juta foto per detik, angka yang tidak termasuk gambar/foto dilayani oleh CDN Facebook.
4. BigPipe

BigPipe adalah sistem layanan halaman web dinamis yang dikembangkan oleh Facebook. Facebook menggunakannya untuk melayani setiap halaman web dalam beberapa bagian (disebut “pagelets” untuk menghasilkan kinerja yang optimal.

Misalnya, jendela chat diambil secara terpisah, feed berita diambil secara terpisah, dan seterusnya. Pagelets ini dapat diambil secara paralel, sehingga kenerja tetap terjaga, dan juga memungkinkan user mengakses situs dengan baik meskipun beberapa bagian dinonaktifkan atau rusak.
5. Cassandra

Cassandra adalah sistem open source yang berfungsi sebagai menejemen database terdistribusi. Facebook kemudian mengembangkannya dengan NoSQL dan menggunakannya untuk fitur Inbox Search. Selain facebook, sejumlah layanan lain juga menggunakannya, misalnya Digg.
6. Scribe

Scribe adalah sistem logging fleksibel yang digunakan secara internal oleh Facebook untuk banyak tujuan. Ia dikembangkan untuk menangani logging pada Facebook, dan secara otomatis menangani kategori logging baru yang muncul.
7. Hadoop dan Hive
Hadoop adalah implementasi map-reduce open source yang memungkinkan untuk melakukan perhitungan data dalam jumlah besar. Facebook menggunakannya untuk analisis data (dan seperti yang kita ketahui, Facebook memiliki data dalam jumlah yang besar).

Hive dikembangkan oleh Facebook, dan dengannya dimungkinkan untuk menggunakan query SQL terhadap Hadoop, sehingga lebih mudah bagi non-programmer untuk menggunakannya.

Baik Hadoop dan Hive adalah open source dan digunakan oleh sejumlah layanan besar, misalnya Yahoo dan Twitter.
8. Thrift
Facebook menggunakan beberapa bahasa yang berbeda untuk beberapa layanannya. PHP digunakan untuk front-end, Erlang digunakan untuk Chat, Java dan C + + juga digunakan di beberapa tempat (dan mungkin bahasa lainnya juga).

Thrift adalah cross-language framework yang dikembangkan secara internal untuk mengikat semua bahasa yang berbeda tersebut, sehingga memungkinkan komunikasi antar bahasa tersebut. Hal ini memudahkan Facebook untuk pengembangan lintas-bahasanya.
9. Varnish

Varnish adalah akselerator HTTP yang bertindak sebagai penyeimbang beban dan juga konten cache yang kemudian dapat dilayani secepat kilat. Facebook menggunakan Varnish untuk melayani foto dan gambar profil, penanganan miliaran permintaan setiap hari. Seperti hampir semua yang digunakan Facebook, Varnish adalah open source.

Hal-hal lain yang membantu Facebook berjalan lancar

Kita telah menyebutkan beberapa perangkat lunak yang membangun sistem Facebook dan membantu layanannya dengan benar. Tetapi penanganan sistem sebesar itu merupakan tugas yang kompleks. Berikut adalah hal-hal yang dilakukan Facebook untuk menjaga agar layanannya tetap berjalan lancar.
10. Gradual releases and dark launches

Facebook memiliki sistem yang mereka sebut Gatekeeper yang memungkinkan mereka menjalankan kode yang berbeda untuk sekumpulan pengguna yang berbeda. Ini memungkinkan Facebook untuk melakukan rilis bertahap fitur-fitus baru, pengujian A/B, mengaktifkan fitur tertentu hanya untuk karyawan Facebook, dll.

Gatekeeper juga memungkinkan Facebook untuk melakukan sesuatu yang disebut “dark launches”, yaitu untuk mengaktifkan unsur-unsur dari fitur tertentu di balik layar sebelum ditayangkan (tanpa sepengetahuan pengguna).

Hal ini berfungsi sebagai tes nyata dan membantu mengekspos kemacetan dan masalah-masalah lain sebelum fitur tersebut secara resmi diluncurkan. Dark launches biasanya dilakukan dua minggu sebelum peluncuran resmi.
11. Profiling of the live system

Facebook memonitor sistemnya secara cermat dan juga memantau kinerja setiap fungsi PHP dalam live production environment. Profiling PHP ini dilakukan dengan menggunakan sebuah tool open source yang bernama XHProf.
12. Gradual feature disabling for added performance

Jika Facebook mengalami masalah kinerja, ada sejumlah tuas yang secara bertahap menonaktifkan fitur kurang penting untuk meningkatkan kinerja fitur utama Facebook.

Kalau kita perhatikan, ternyata Facebook banyak menggunaka open source untuk membangun sistemnya. Tidak hanya menggunakan, Facebook juga memberikan kontribusi untuk perangkat lunak open source seperti Linux, memcached, MySQL, Hadoop, dan lainnya.



Kelebihan dan Kekurangan
Facebook juga memiliki kelebihan, diantaranya :
1. Free!! alias gratis, pernah waktu itu ada isu-isu jika Mark akan membuat Facebook ini menjadi situs berbayar, tidak lama kemudian di halaman utama Facebook di bawah tulisan Sign Up tertulis "It's Free And Always Be".
2. Dengan mempunyai akun Facebook itu artinya Anda sudah berada dalam suatu jaringan terbesar yang menghubungkan Anda ke orang-orang di seluruh dunia.
3. Tempat silaturahim bagi Anda yang  sudah lama tidak bertemu dengan kawan atau saudara jauh.
4. Tempat berbagi, baik itu ide pikiran, perasaan, foto, video atau yang lainnya.
5. Ladang duit, ya....sekarang di Facebook sudah banyak terdapat toko online.
6. Anda bisa bermain game di Facebook, seperti Zynga Poker, Football Manager, Ninja Saga, dan lainnya.
Layaknya sebuah koin yang mempunyai dua sisi yang berbeda Facebook juga memiliki kekurangan, diantaranya :
1. Berhati-hatilah Facebook bukanlah satu-satunya cara untuk bersilaturahim, akan jauh lebih baik jika Anda bertemu langsung dengan orang yang sudah lama tidak bertemu di dunia nyata. Jangan jadikan Anda orang yang Ansos (Anti Sosial).
2. Salah satu kegunaan Facebook adalah "mendekatkan yang jauh", tetapi juga bisa menjauhkan yang dekat. Jika Anda sedang bersama teman atau saudara akan lebih baik jika berinteraksi dengan mereka, jangan menghabiskan waktu Anda dengan mengecek Beranda Facebook, Cek point 1.
3. Hati-hati, Facebook itu bisa membuat ketagihan. Bijaklah dalam mengatur waktu Anda.
4. Profil palsu, hati-hati masbroo.... banyak akun palsu di Facebook.
5. Dengan banyaknya toko online di Facebook juga memungkinkan toko tersebut adalah penipu, jadi diharuskan berhati-hati.
6. Banyak Fanspage yang bertema melanggar SARA.
6. Dengan banyaknya game di Facebook, banyak pengguna Facebook menghabiskan waktunya untuk bermain game di Facebook, hingga lupa kegiatan yang harusnya dikerjakan di dunia nyata.

Keamanan
Untuk keamanan Facebook kini memperketat keamanan akun pengguna dengan cara meminta nomor ponsel pengguna. Ini dimaksudkan agar pengguna bisa lekas mendapatkan password baru via ponsel jika akun mereka dibobol hacker. Memang memasukkan nomor handphone di Facebook sangat beresiko apalagi jika jatuh ke tangan orang yang tidak bertanggung jawab, tapi tenang saja di Facebook kini kita bisa meng-hidden apapun yang ingin kita hidden.

Pemanfaatan dan Pengembangan di masa depan
Sebenarnya Facebook bisa bermanfaat sekali dalam kehidupan jika pemanfaatan itu bersifat positif. Seperti kampanye gerakan cinta lingkungan, di Facebook gerakan ini bisa memberikan ajakan, membuka pikiran kepada pengguna lainnya untuk bersama-sama mencintai lingkungan. Bisa juga share pengetahuan yang bermanfaat, pengetahuan yang jarang diketahui orang. Sebagai media promosi untuk para penggiat bisnis bisa memangfaatkan fitur iklan di Facebook yang bisa mentarget penggunanya, berdasarkan umur, pekerjaan, atau ketertarikan, fitur yang sangat canggih menurut saya.
Untuk pengembangan di masa depan mungkin bisa ditambahkan fitur "unlike". Fitur ini berguna bilamana kita menemukan status, post ataupun fanpage yang kita tidak sukai. Contohnya jika menemukan page yang melanggar SARA daripada klik like dulu baru bisa marah-marah di dalamnya lebih baik klik saja tombol "unlike" untuk menandakan kita tidak suka pada page tersebut.

sumber referensi :
[1] [2] [3] [4] [5] [6]

2 komentar:

Unknown
23 November 2015 pukul 05.09

sangat informatif sekali min, saya pribadi merupakan pengguna setia facebook (sejak 2010 - sekarang) dan saya akui pula ada banyak manfaat dari facebook, baik untuk keperluan bisnis seperti layanan jasa like maupun hanya untuk sekedar chatting dengan kerabat lama.

Unknown
1 Desember 2015 pukul 18.05

sejarah facebook memang unik dan menarik untuk disimak, saya pribadi tertarik untuk belajar banyak di facebook, terutama untuk urusan bisnis, mulai dari menjual jasa like sampai mempromosikan produk disana.

Posting Komentar